LOMBOK TENGAH - Bocah perempuan berusia lima tahun berinisial AP yang dibonceng ibunya, RT (30) tewas seketika setelah menghantam sebuah dump truk yang dikemudikan MN (25) warga Desa Perai Meke, Kecamatan Praya Tengah, Kabupaten Lombok Tengah.
Peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Minggu pagi sekitar pukul. 09.00 wita (5/6) di Dusun Gilik, Desa Kawo, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah.
Selain ibu dan balitanya yang merupakan warga Desa Kawo, Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah, pengemudi dump truk juga menyeruduk dua sepeda motor lainnya yang dikendarai S (40) Dusun Barelantan, Desa Gapura, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah dan HA (50) warga Dusun Balemontong I, Desa Kawo, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah.
Kapolres Lombok Tengah AKBP Hery Indra Cahyono, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Pujut Iptu. Derpin Hutabarat, SH, M.Hum mengungkapkan kronologis peristiwa kecelakaan maut tersebut.
Sebelum peristiwa itu terjadi, dump truk yang dikemudikan MN hendak menghindari pengendara sepeda motor berinisial S yang secara tiba-tiba keluar dari gerbang rumah dan hendak menyeberang jalan. MN secara spontan langsung membanting setir dan posisi kendaraan menutupi badan jalan.
Dari hasil keterangan sopir dump truk kata Kapolsek Pujut, pengendara sepeda motor S, tanpa melihat keadaan sekitar jalan tiba-tiba melintas menyeberangi jalan.
"Karena kaget sopir dump truk membanting kemudinya," ungkapnya.
Secara bersamaan, dari arah berlawanan dua pengendara lainnya, RT ibu yang tengah membonceng anak balitanya AP dan sepeda motor yang dikendarai HA seketika menyeruduk dump truk yang melintang ditengah jalan.
Akibat peristiwa itu, AP bocah perempuan berusia 5 tahun tewas di TKP. Sedangkan dua korban lainnya RT dan S segera dilarikan ke RSUD Praya untuk dilakukan penanganan medis akibat luka parah yang dideritanya.
"Polisi masih melakukan olah TKP dan mengamankan semua barang bukti dalam kecelakaan itu," ujarnya. (CN)
0 Komentar